spot_img
spot_img

Verfak Hari Keempat, Banyak Alamat Anggota Parpol Tak Jelas

spot_img

Radartuban.jawapos.com – Sepertinya tidak semua partai politik (parpol) serius menjadi calon peserta Pemilu 2024. Fakta tersebut tampak dari verifikasi faktual (verfak) anggota partai baru dan partai lama non-parlemen yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten (KPUK) Tuban.

Memasuki hari keempat verfak kemarin (20/10), ternyata tidak semua anggota parpol dapat ditemui. Bahkan ada yang tidak jelas alamatnya. Padahal, di sistem informasi partai politik (sipol) jelas disertakan alamat anggota. Tak hanya kesulitan menemukan alamat anggota parpol, tim dari KPUK juga seringkali mengalami kejadian tidak terduga dan terkesan lucu. Misalnya, beberapa anggota parpol ketakutan karena rumahnya tiba-tiba didatangi banyak orang dari KPUK.

‘’Ada kejadian lucu saat kami membersamai KPUK. Di salah satu rumah warga yang diverfak, mereka bilang, ‘salahku opo Pak?’,’’ ujar Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Tuban Sunarso menyampaikan pengalaman uniknya saat mengikuti kegiatan verfak KPUK.

Disampaikan Sunarso, dalam kesempatan tersebut, tim verfak dari KPUK dikira juru tagih utang, sehingga warga yang di verfak ketakutan. Menurutnya, tidak sekali-dua tim verfak menemui hal serupa. Bahkan, tak sedikit pula yang acuh.

‘’Ketika tim verfak datang, malah ditinggal pergi,’’ tambahnya.

Lebih lanjut mantan aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GmnI) ini menyampaikan, banyaknya sampel anggota parpol yang tidak jelas ini menunjukkan kaderisasi di internal partai tidak maksimal, sehingga banyak data parpol yang tidak update.

‘’Antara data di sipol dengan yang ada di lapangan tidak sama. Ini menunjukkan parpol tidak update,’’ tandasnya.

Sementara itu, Ketua KPUK Tuban Fatkul Iksan mengatakan, terkait anggota parpol yang belum bisa ditemui, akan dikoordinasikan dengan pihak parpol agar bisa dipanggil ke kantor partai.

‘’Langkah terakhir (bagi anggota yang tidak di temukan alamatnya, Red), nanti kami minta parpol yang mendatangkan ke kantor partai. Setelah itu kita verifikasi di sana (kantor partai, Red),’’ tandasnya. (fud/tok)

Radartuban.jawapos.com – Sepertinya tidak semua partai politik (parpol) serius menjadi calon peserta Pemilu 2024. Fakta tersebut tampak dari verifikasi faktual (verfak) anggota partai baru dan partai lama non-parlemen yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten (KPUK) Tuban.

Memasuki hari keempat verfak kemarin (20/10), ternyata tidak semua anggota parpol dapat ditemui. Bahkan ada yang tidak jelas alamatnya. Padahal, di sistem informasi partai politik (sipol) jelas disertakan alamat anggota. Tak hanya kesulitan menemukan alamat anggota parpol, tim dari KPUK juga seringkali mengalami kejadian tidak terduga dan terkesan lucu. Misalnya, beberapa anggota parpol ketakutan karena rumahnya tiba-tiba didatangi banyak orang dari KPUK.

‘’Ada kejadian lucu saat kami membersamai KPUK. Di salah satu rumah warga yang diverfak, mereka bilang, ‘salahku opo Pak?’,’’ ujar Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Tuban Sunarso menyampaikan pengalaman uniknya saat mengikuti kegiatan verfak KPUK.

Disampaikan Sunarso, dalam kesempatan tersebut, tim verfak dari KPUK dikira juru tagih utang, sehingga warga yang di verfak ketakutan. Menurutnya, tidak sekali-dua tim verfak menemui hal serupa. Bahkan, tak sedikit pula yang acuh.

‘’Ketika tim verfak datang, malah ditinggal pergi,’’ tambahnya.

- Advertisement -

Lebih lanjut mantan aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GmnI) ini menyampaikan, banyaknya sampel anggota parpol yang tidak jelas ini menunjukkan kaderisasi di internal partai tidak maksimal, sehingga banyak data parpol yang tidak update.

‘’Antara data di sipol dengan yang ada di lapangan tidak sama. Ini menunjukkan parpol tidak update,’’ tandasnya.

Sementara itu, Ketua KPUK Tuban Fatkul Iksan mengatakan, terkait anggota parpol yang belum bisa ditemui, akan dikoordinasikan dengan pihak parpol agar bisa dipanggil ke kantor partai.

‘’Langkah terakhir (bagi anggota yang tidak di temukan alamatnya, Red), nanti kami minta parpol yang mendatangkan ke kantor partai. Setelah itu kita verifikasi di sana (kantor partai, Red),’’ tandasnya. (fud/tok)

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img