spot_img
spot_img

SMKN 1 Tuban, SMK Terbaik Kelima di Jawa Timur

spot_img

Wujud Rasa Syukur dan Bangga, Hadirkan Guyon Waton

Radartuban.jawapos.com – Memperingati hari ulang tahun ke-57, SMKN 1 Tuban menggelar tasyakuran. Sejumlah rangkaian kegiatan tersebut ditutup dengan menghadirkan Guyon Waton, grup band yang lagi naik daun, sebagai bintang tamu acara, kemarin (3/11).

Acara yang berlangsung meriah dan tertib tersebut merupakan bentuk rasa syukur atas berbagai capaian prestasi yang dicetak setahun terakhir. Kepala SMKN 1 Tuban Subandi, M.Pd mengatakan, kegiatan peringatan hari ulang tahun tersebut merupakan inisiatif siswa. Seluruh guru hanya sebagai pendamping sekaligus memberi arahan selama acara.

Menurut dia, kegiatan tersebut juga sebagai wujud kreativitas siswa yang patut didukung karena dapat mengasah skill entrepreneurship.

‘’Kegiatan ini sebagai ekspresi rasa bahagia para siswa terhadap almamater atas berbagai capaian prestasi,’’ ungkapnya.

Lulusan pascasarjana Teknologi Pendidikan Universitas Adibuana, Surabaya ini mengatakan, berbagai capaian prestasi patut disyukuri. Salah satunya, SMKN 1 Tuban di nobatkan sebagai SMK terbaik kelima di Jawa Timur.

Penilaian tersebut berdasarkan nilai total rata-rata UTBK 2022 yang mencapai 522,594. Nilai tersebut sekaligus menempatkan SMK terbaik di Bumi Ronggolawe ini pada peringkat 723 nasional.

Tidak hanya itu, dua siswa SMKN 1 Tuban juga baru saja dinobatkan sebagai runner up atau peraih medali perak pada Lomba Kompetensi Siswa (LKS) nasional. Mereka yang mewakili Jawa Timur itu adalah M. Ferry Setiawan (runner up CNC Milling) dan M. Da vindra Pramudiaz  (runner up Plastic Die Engineering).

‘’Tasyakuran ini semoga dapat memberikan motivasi bagi generasi berikutnya,’’ kata dia berharap.

Lebih lanjut, Subandi menyampaikan, untuk menerapkan Kurikulum Merdeka, SMKN 1 Tuban mengonversi jurusan multimedia menjadi desain komunikasi visual. Jurusan ini melengkapi sembilan jurusan lain, yakni perminyakan, kelistrikan, pemesinan, teknik kendaraan ringan, teknik komputer jaringan, kimia industri, kimia analis, desain permodelan informasi bangunan, serta teknik konstruksi dan properti.

Melalui berbagai jurusan tersebut, siswa diantarkan untuk siap ke perguruan tinggi negeri atau masuk ke dunia industri.

Pendidik yang juga ketua MKKS (musyawarah kerja kepala sekolah) SMKN Tuban ini mengatakan, capaian lulusan SMKN 1 Tuban 2022 yang masuk ke perguruan tinggi sebesar 22,7 persen. Sedangkan yang masuk ke industri 67 persen.

‘’Karena prestasi yang sudah dicapai tersebut, siswa-siswi mengundang Guyon Waton sebagai wujud syukur,’’ tuturnya. (yud/ds)

Wujud Rasa Syukur dan Bangga, Hadirkan Guyon Waton

Radartuban.jawapos.com – Memperingati hari ulang tahun ke-57, SMKN 1 Tuban menggelar tasyakuran. Sejumlah rangkaian kegiatan tersebut ditutup dengan menghadirkan Guyon Waton, grup band yang lagi naik daun, sebagai bintang tamu acara, kemarin (3/11).

Acara yang berlangsung meriah dan tertib tersebut merupakan bentuk rasa syukur atas berbagai capaian prestasi yang dicetak setahun terakhir. Kepala SMKN 1 Tuban Subandi, M.Pd mengatakan, kegiatan peringatan hari ulang tahun tersebut merupakan inisiatif siswa. Seluruh guru hanya sebagai pendamping sekaligus memberi arahan selama acara.

Menurut dia, kegiatan tersebut juga sebagai wujud kreativitas siswa yang patut didukung karena dapat mengasah skill entrepreneurship.

‘’Kegiatan ini sebagai ekspresi rasa bahagia para siswa terhadap almamater atas berbagai capaian prestasi,’’ ungkapnya.

- Advertisement -

Lulusan pascasarjana Teknologi Pendidikan Universitas Adibuana, Surabaya ini mengatakan, berbagai capaian prestasi patut disyukuri. Salah satunya, SMKN 1 Tuban di nobatkan sebagai SMK terbaik kelima di Jawa Timur.

Penilaian tersebut berdasarkan nilai total rata-rata UTBK 2022 yang mencapai 522,594. Nilai tersebut sekaligus menempatkan SMK terbaik di Bumi Ronggolawe ini pada peringkat 723 nasional.

Tidak hanya itu, dua siswa SMKN 1 Tuban juga baru saja dinobatkan sebagai runner up atau peraih medali perak pada Lomba Kompetensi Siswa (LKS) nasional. Mereka yang mewakili Jawa Timur itu adalah M. Ferry Setiawan (runner up CNC Milling) dan M. Da vindra Pramudiaz  (runner up Plastic Die Engineering).

‘’Tasyakuran ini semoga dapat memberikan motivasi bagi generasi berikutnya,’’ kata dia berharap.

Lebih lanjut, Subandi menyampaikan, untuk menerapkan Kurikulum Merdeka, SMKN 1 Tuban mengonversi jurusan multimedia menjadi desain komunikasi visual. Jurusan ini melengkapi sembilan jurusan lain, yakni perminyakan, kelistrikan, pemesinan, teknik kendaraan ringan, teknik komputer jaringan, kimia industri, kimia analis, desain permodelan informasi bangunan, serta teknik konstruksi dan properti.

Melalui berbagai jurusan tersebut, siswa diantarkan untuk siap ke perguruan tinggi negeri atau masuk ke dunia industri.

Pendidik yang juga ketua MKKS (musyawarah kerja kepala sekolah) SMKN Tuban ini mengatakan, capaian lulusan SMKN 1 Tuban 2022 yang masuk ke perguruan tinggi sebesar 22,7 persen. Sedangkan yang masuk ke industri 67 persen.

‘’Karena prestasi yang sudah dicapai tersebut, siswa-siswi mengundang Guyon Waton sebagai wujud syukur,’’ tuturnya. (yud/ds)

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img