spot_img
spot_img

Liga 3 Segera Bergulir, Kesiapan Tuban Tunggu Hasil Kongres Asprov PSSI Jatim

spot_img

Radartuban.jawapos.com – Sinyal pelaksanaan kompetisi Liga 3 2022 sudah muncul. Itu menyusul terbitnya surat dari PSSI Nomor 2310/PGD/221/VI-2022 perihal kompetisi amatir dan usia muda PSSI tahun 2022.

Dalam surat tertanggal 27 Juni yang diteken Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi ini memuat informasi lima kompetisi yang digulirkan tahun ini. Yakni, Liga 3, Piala Soeratin U-17, Piala Soeratin U-15, Piala Soeratin U-13, dan Piala Pertiwi.

Dalam surat tersebut, untuk Liga 3 putaran provinsi akan bergulir pada 1 Agustus sampai 15 November. Sedangkan putaran nasional digelar pada 19 November sampai 19 Desember 2022. Sejumlah ketentuan tertuang dalam kompetisi amatir ini. Yakni, persyaratan secara umum, serta ketentuan pemain dan ofisial.

Salah satunya tentang jumlah pemain yang didaftarkan maksimal 35 pemain. Usianya, kelahiran 1 Januari 2000-31 Desember 2004, dengan lima pemain senior (tiga pemain senior dapat didaf tarkan di daftar susunan pemain).

Sedangkan syarat pelatih dan asisten pelatih minimal lisensi C AFC. Untuk ofisial  maksimal 10 pemain.

Sekretaris Askab PSSI Tuban Adi Sudigdo ketika dikonfirmasi membenarkan adanya surat tersebut. Disampaikan dia, surat itu diperuntukkan seluruh Asprov PSSI. Tujuannya, untuk sosialisasi dan menyampaikan rambu-rambu pelaksanaan kompetisi tahun ini.

Namun, terang dia, untuk pelaksanaan dan regulasinya kompetisi di Jatim, baik Liga 3, Piala Soeratin, dan Piala Pertiwi, masih menunggu regulasi dari Asprov PSSI Jatim. Karena saat ini Asprov PSSI Jatim masih dipadatkan dengan pelaksanaan Pekan Olah raga Provinsi (Porprov) VII di Jember, Situbondo, Bondowoso dan Lumajang.  Selain itu, juga pelaksanaan Piala Kasad Liga Santri PSSI 2022.

‘’Jadi masih menunggu dari Asprov PSSI Jatim,’’ kata Digdo, sapaan akrab guru SMAN 1 Kerek ini.

Ditambahkan dia, perihal kompetisi di Jatim masih akan menunggu hasil dari pelaksanaan Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim 2022. Rencananya, jelas Digdo, berdasarkan surat Asprov PSSI Jatim bernomor 026/UDN/PSSIJatim/VI/2022 tertanggal 22 Juni 2022, pelaksanaan Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim digelar 20 Juli mendatang. Salah satu agendanya menyosialisasikan tentang kompetisi 2022 Jatim.

‘’Untuk Tuban, selain Askab PSSI Tuban, dua tim Liga 3 Persatu Tuban dan Bumi Wali FC telah mendapatkan undangan peserta Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim,’’ ungkapnya.

Oleh karena itu, terkait dengan pelaksanaan kompetisi tahun ini, semuanya masih menunggu Asprov PSSI Jatim. (zak/tok)

Radartuban.jawapos.com – Sinyal pelaksanaan kompetisi Liga 3 2022 sudah muncul. Itu menyusul terbitnya surat dari PSSI Nomor 2310/PGD/221/VI-2022 perihal kompetisi amatir dan usia muda PSSI tahun 2022.

Dalam surat tertanggal 27 Juni yang diteken Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi ini memuat informasi lima kompetisi yang digulirkan tahun ini. Yakni, Liga 3, Piala Soeratin U-17, Piala Soeratin U-15, Piala Soeratin U-13, dan Piala Pertiwi.

Dalam surat tersebut, untuk Liga 3 putaran provinsi akan bergulir pada 1 Agustus sampai 15 November. Sedangkan putaran nasional digelar pada 19 November sampai 19 Desember 2022. Sejumlah ketentuan tertuang dalam kompetisi amatir ini. Yakni, persyaratan secara umum, serta ketentuan pemain dan ofisial.

Salah satunya tentang jumlah pemain yang didaftarkan maksimal 35 pemain. Usianya, kelahiran 1 Januari 2000-31 Desember 2004, dengan lima pemain senior (tiga pemain senior dapat didaf tarkan di daftar susunan pemain).

Sedangkan syarat pelatih dan asisten pelatih minimal lisensi C AFC. Untuk ofisial  maksimal 10 pemain.

- Advertisement -

Sekretaris Askab PSSI Tuban Adi Sudigdo ketika dikonfirmasi membenarkan adanya surat tersebut. Disampaikan dia, surat itu diperuntukkan seluruh Asprov PSSI. Tujuannya, untuk sosialisasi dan menyampaikan rambu-rambu pelaksanaan kompetisi tahun ini.

Namun, terang dia, untuk pelaksanaan dan regulasinya kompetisi di Jatim, baik Liga 3, Piala Soeratin, dan Piala Pertiwi, masih menunggu regulasi dari Asprov PSSI Jatim. Karena saat ini Asprov PSSI Jatim masih dipadatkan dengan pelaksanaan Pekan Olah raga Provinsi (Porprov) VII di Jember, Situbondo, Bondowoso dan Lumajang.  Selain itu, juga pelaksanaan Piala Kasad Liga Santri PSSI 2022.

‘’Jadi masih menunggu dari Asprov PSSI Jatim,’’ kata Digdo, sapaan akrab guru SMAN 1 Kerek ini.

Ditambahkan dia, perihal kompetisi di Jatim masih akan menunggu hasil dari pelaksanaan Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim 2022. Rencananya, jelas Digdo, berdasarkan surat Asprov PSSI Jatim bernomor 026/UDN/PSSIJatim/VI/2022 tertanggal 22 Juni 2022, pelaksanaan Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim digelar 20 Juli mendatang. Salah satu agendanya menyosialisasikan tentang kompetisi 2022 Jatim.

‘’Untuk Tuban, selain Askab PSSI Tuban, dua tim Liga 3 Persatu Tuban dan Bumi Wali FC telah mendapatkan undangan peserta Kongres Tahunan Asprov PSSI Jatim,’’ ungkapnya.

Oleh karena itu, terkait dengan pelaksanaan kompetisi tahun ini, semuanya masih menunggu Asprov PSSI Jatim. (zak/tok)

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img